Alasan Berdikari Impor Sapi Australia

Topik Artikel : Info Peternak
Sapibagus Rabu 15 November 2023
Share this

Pak Harry Warganegara selaku Direktur PT Berdikari menjelaskan bisnis utama dari PT Berdikari, PT Berdikari adalah anggota dari ID Food BUMN di klister pangan khususnya di bidang peternakan dan diklasifikasikan menjadi 3 bisnis yaitu unggas, ruminansia seperti domba/kambing dan sapi, kemudian perdagangan atau retail yang berkaitan dengan peternakan seperti bahan pakan.

Penduduk Indonesia mengonsumsi daging sapi dan daging kambing kurang lebih 700.000 ton konsumsi nasional untuk daging sapi, 300.000 tonnya merupakan daging sapi import karena kurang pasokan daging sapi sedangkan sapinya sendiri dari 400.000 ton, tidak kurang dari 500.000 ekor per tahun merupakan import sapi bakalan dari Australia. Domba dan kambing dagingnya tidak diimpor bakalannya tetapi sejak 2017 sampai sekarang harga daging kambing terus mengalami kenaikan harga bahkan lebih mahal dari daging sapi. Kebutuhan daging domba/kambing terus bertambah tetapi suplainya terbatas sehingga peluang permintaan kambing dan domba meningkat, hal ini dijadikan peluang bagi PT Berdikari baik komoditi sapi maupun domba dan kambing.

Beberapa peternakan yang sudah berjalan milik PT Berdikari yaitu peternakan pengemukan sapi yang ada di Sidrap, Sulawesi Selatan, Jawa Barat, Jatitujuh, Subang, Cikampek, dan rencananya akan segera dibuat di Sumatera Utara dengan menggunakan lahannya PTPN dan BUMN. Peternakan yang ada di Jawa Barat memanfaatkan lahan BUMN yaitu lahan milik Pupuk Kujang atau RNI yang sudah mempunyai kandang dan tidak terpakai. Peternakan sapi yang ada di Sirap menggunakan lahan milik PT Berdikari seluas 7000 hektare yang sudah memiliki izin dari IKH untuk sapi dari Australia.

Pak Harry mengatakan untuk komoditi kambing, PT Berdikari sedang bekerja sama dengan beberapa farm yang ada di daerah Bogor, Cibubur, dan Sukabumi. Awal mula penggemukan domba/kambing tahun 2021 dimulai dengan kurang lebih 5000 ekor dan pada tahun 2022 mengalami penurunan populasi karena adanya wabah PMK. Pak Harry juga mengatakan PT Berdikari menganut sistem kemitraan seperti peternakan untuk penggemukan sapi merupakan milik PT Berdikari tetapi tetapi bekerja sama dengan BUMDES, BUMDESMA dibawah binaan Kementerian desa dan kemitraan dengan peternak-peternak Domba/kambing.

Sebuah usaha karena masih sangat dibutuh baik di dalam negeri maupun diluar negeri karena semakin bertambah populasi semakin meningkat kebutuhan Masyarakat terhadap kebutuhan daging sapi, domba, maupun kambing.

Produk Terkait
Dapatkan info produk terkait artikel di atas dengan klik tombol "Pesan Produk Terkait" sekarang!
Artikel terkait
Alasan Berdikari Impor Sapi Australia | Blog tokosapibagus.com | Toko Sapibagus