Penyakit Kaki Busuk Sapi Dan Cara Pengobatannya

Topik Artikel : Kesehatan Ternak
Sapibagus Jumat 02 September 2022
Share this

Kondisi kesehatan sapi adalah salah satu faktor utama yang harus selalu diperhatikan oleh para peternak karena akan berpengaruh besar pada nafsu makan sapi. Sapi-sapi yang merasakan sakit pada tubuhnya akan mengalami penurunan nafsu makan akibat terlalu sibuk menahan rasa sakit tersebut. Maka dari itu, penting bagi para peternak menjaga sapi-sapinya dari penyakit, luka, dan foot rot.

Foot rot atau yang biasa dikenal dengan Penyakit Kaki Busuk Sapi adalah infeksi pada kuku yang sudah akut atau sudah menahun yang disebabkan oleh berbagai macam bakteri yang akan mengakibatkan peradangan hebat pada kuku kaki sapi. Faktor penyebab foot rot adalah bakteri dalam kondisi asidosis. Asidosis adalah suatu kondisi dimana kadar asam dalam rumen sapi terlalu tinggi dan akan menyebabkan pembuluh darah pecah sehingga menyebabkan kebusukan di ujung bagian tubuh seperti pada kuku.

Penyebab Penyakit Kaki Busuk Sapi lainnya yaitu kondisi kandang yang kotor dengan lantai yang licin, sehingga menyebabkan sapi terjatuh dan mengalami luka yang berpotensi mengakibatkan infeksi. Foot rot atau kuku busuk ini adalah penyakit yang mudah menular. Maka dari itu, jika ada sapi yang terkena kuku busuk harus segera dipisahkan dengan sapi lainnya.

Cara penanganan pada Penyakit Kaki Busuk Sapi adalah dengan cara membersihkan kuku yang terluka dengan cairan antiseptik seperti rivanol, alkohol, dan semacamnya. Pembersihan ini penting untuk dilakukan agar tidak ada bakteri yang menyebabkan penularan kepada yang lainnya. Setelah selesai dibersihkan, berikan sapi antibiotik agar tidak terkena infeksi sekunder lainnya. Pemberian antibiotik yang berspektrum luas agar tidak menyebabkan infeksi.

Setelah pemberian antibiotik, sebaiknya sapi diberikan antipiretik atau pereda nyeri untuk memulihkan nafsu makannya karena biasanya, sapi-sapi akan mengalami penuruan nafsu makan akibat menahan rasa sakit yang teramat sangat pada bagian kakinya tersebut. Selain itu, berikan pula cairan anti lalat / gusanex secara intens agar luka sapi yang terbuka tersebut aman dari gangguan lalat, sehingga bisa cepat kering dan radangnya cepat mengempis.

Pencegahan penyakit kaki busuk juga dapat dicegah dengan menjalankan manajemen kandang yang baik, lingkungan kandang harus selalu bersih, hindari sapi terjatuh atau terpeleset apalagi dengan skala sering. Pola makan tidak terlalu berpotensi menyebabkan kadar asam yang tinggi dalam rumen sapi, asal diberikan dengan waktu, kualitas, dan formula yang baik, maka sapi pun akan bertumbuh dengan baik.

Produk Terkait
Dapatkan info produk terkait artikel di atas dengan klik tombol "Pesan Produk Terkait" sekarang!
Artikel terkait
Penyakit Kaki Busuk Sapi Dan Cara Pengobatannya | Blog tokosapibagus.com | Toko Sapibagus